December 23, 2012

Tips Merawat Kulit Wajah Secara Alami

Tips Merawat Kulit Wajah Secara Alami
Kulit kering dan kusam bisa menjadi masalah pada sebagian orang apalagi pada wanita khususnya, karena bisa menimbulkan jerawat. Sulusi merawat wajah dengan mengunakan obat yang mengandung bahan kimia mungkin akan mengakibatkan ketergantungan dan bisa menguras kocek sangat dalam, merawat wajah secara alami mungkin salah satu pilihan yang tepat untuk anda tidak menimbulkan efek samping apapun, sehingga tidak perlu khawatir apakah nantinya akan menimbulkan dampak yang negatif bagi kulit.

 Selain merawat wajah anda juga bisa mencoba diet sehat secara alami untuk bisa tampil menawan penuh pesona. Terkadang seorang wanita harus memperhatikan perawatan wajah dan tubuhnya meliputi kehalusan kulit, bau badan yang tidak sedap, dan kebugaran tubuh. 

Tips dan Cara Merawat Wajah Secara Alami

Strawberry. Buah kecil berwarna merah ini mengandung vitamin B, vitamin C, vitamin E, dan vitamin K yang mampu melembabkan kulit dan melancarkan peredaran darah secara alami dan mengangkat sel –sel kulit mati.

Caranya, Buat masker strawberry dengan cara Lumatkan 3 buah strawberry dengan ditambah 1 sendok teh madu, oleskan pada kulit wajah dan diamkan selama 30 menit. Kemudian gosok perlahan secara melingkar setelah masker agak mongering. masker tersebut membantu meregenerasi kulit dan melembabkan kulit secara alami.

Teh, madu dan bubuk kayu manis. Campurkan 4 sendok madu, 1 sendok bubuk kayu manis dan 3 cangkir air lalu rebuslah menjadi semacam teh. Minumlah 1/4 cangkir sebanyak 3-4 kali sehari. Manfaatnya untuk menyegarkan dan melembutkan kulit serta menghmbat proses penuaan.  Minumlah campuran teh dengan madu dan bubuk kayu manis secara teratur untuk menghambat penuaan dini.

Jeruk Nipis. Memiliki kandungan vitamin C dan zat anti oksidan yang mempunyai manfaat untuk mengecilkan pori-pori kulit.

Caranya, Belah buah jeruk nipis menjadi 2 bagian kemudian peras dan ambil sari airnya, lalu oleskan pada kulit wajah secara merata. Diamkan beberapa saat, kemudian bilas wajah dengan air hangat, setelah itu lanjutkan dengan air dingin.

Kurma. Buah kurma bisa dimanfaatkan untuk membersihkan, melembutkan dan menjaga kekenyalan kulit wajah.

Bahan Tambahan :
  • 8 butir buah kurma
  • 0,5 ons buah cranberries beku
  • 0,5 cangkir juice aprikot
  • 0,5 sendok teh oetmeal
Cara membuat :
Masukkan semua bahan ke dalam blender lumat bahan-bahan tersebut menjadi halus. Selanjutnya, gunakan bahan-bahan yang sudah menyatu tadi sebagai scrub pada saat mandi. gunakan secara ruitn agar kulit halus dan bersih tetap terjaga.

Buah Apel. Mengandung zat kolagen dan lastin yang dipercaya mempu menetralisir dan mengurangi kelebihan minyak pada kulit wajah. Haluskan setengah buah apel haluskan lalu tempelkan secara merata pada kulit wajah, diamkan selama 20 menit. Bersihkan masker dengan air hangat-hangat kuku, lalu bilas lagi dengan air dingin untuk kembali mengecilkan pori-pori kulit.

Rawat wajah anda secara rutin, setidaknya 2 kali dalam seminggu, agar Kulit tampak sehat dan cantik. Selamat mencoba perawatan kulit wajah secara alami ini. Semoga bermanfaat.
Comments